Menit7.Com — Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) se- Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakoor) Kamis (22/6/2023) dikantor Baznas Provinsi Sulbar jalan Jenderal Sudirman Mamuju.
Rakoor ini dilakukan dalam rangka evaluasi pengumpulan semester I tahun 2023 zis Baznas Provinsi dan Baznas Kabupaten se- Provinsi Sulawesi Barat
Menurut Wakil ketua I Baznas Provinsi Sulbar DR. H.Amran HB, Rakoor ini digelar bertujuan untuk mereviu kembali resolusi Baznas tahun 2023.
Membangun kolaborasi Baznas se-provinsi Sulawesi Barat dalam melakukan sosialisasi Zakat Infak Shadokah baik di kalangan masyarakat muslim maupun pada lembaga pemerintah sesuai dengan regulasi yg ada .
” Kita mengukur tingkat pencapaian pengumpulan baik Dana On Balance Sheet dan Off Balance Sheet ZIS , melakukan evaluasi pengumpulan pada semester 1 tahun 2023″ Jelas H Amran.
Amran berharap semoga dari hasil Rakoor ini kedepannya penerimaan Baznas dari para muzakki ada peningkatan, dengan di iringi tingkat kesadaran umat Islam membayar zakatnya, baik itu zakat maupun infak dan zakat hartanya sebanyak 2.5 persen.
Karena sesuai dengan amanat Undang-undang no 23 tahun 2011 tentang Pegelolaan Zakat. Baznas adalah institusi yang diberikan kewenangan melakukan pengumpulan zakat dari musakki perorangan dan atau instansi-instansi pemerintah maupun swasta atau kelompok masyarakat lainnya.
Pengumpulan ZIS yg sudah ada dari januari sampai dengan Juni 2023 sudah dan akan di distribusikan ke 8 Asnaf, terutama asnaf Fakir dan Miskin serta Ibnu Shabil.
Dari hasil Rakoor ini kelihatan betapa besar peran peran baznas dalam melakukan penanggulangan kemiskinan dan masalah masalah sosial lainnya, (Ucheng).