Gowa, Menit7.co.id – Permandian jenetallasa Sileo Gowa adalah tempat wisata yang terletak di Desa Paraikatte, Kec Bajeng, kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Dari pusat kota kabupaten gowa jaraknya kurang lebih sekitar 15 kilometer atau sekitar 30 menit.
Para wisatawan dapat menempuh menggunakan kendaran roda empat maupun roda dua untuk sampai di Permandian jenetallasa ini. Permandian jene tallasa ini menyediakan lahan parkir yang cukup luas sehingga dapat menampung banyak kendaraan dari para wisatawan.
Permandian Ini menjadi salah satu destinasi yang di gemari oleh masyarakat gowa dan ramai di kunjungi.
Permandian jenetallasa sileo ini menawarkan sejumlah wahana bermain air dan beberapa spot foto yang unik dan menarik yang dapat dinikmati oleh setiap pengunjung yang datang.
Bagi anda yang ingin mengisi waktu liburan kalian bersama dengan keluarga, permandian ini bisa menjadi salah tujuan.
Wisatawan dari berbagai daerah dan berbagai kalangan kerap kali datang dan menghabiskan akhir pekan mereka bersama keluarga di tempat ini.
Menurut salah satu wisatawan yang bernama Dg. Kebo beliau mengatakan, tempat ini sangat bagus dan luas.
” saya juga sangat menyukai tempat ini karena tempat ini menyediakan kolam untuk anak-anak yang sangat dangkal sehingga saya tidak perlu terlalu khawatir akan keselamatan anak saya, saya sering datang ke tempat ini saat Weekend”, Ungkapnya.
Permandian jenetallasa Sileo ini di bangun oleh H. Baharuddin Lebe Dg Ngampang di atas Lahan seluas 20 Hektar. Tempat ini diresmikan langsung Oleh Bupati Kabupaten Gowa, Adnan purichta Ichsan Pada senin 20 desember 2021 lalu.
Pesona dan daya tarik yang ditawarkan oleh permandian jene tallasa sileo ini cukup menakjubkan dan sangat menarik.
Ditempat ini, pengunjung dapat menikmati berbagai wahana yang terbilang cukup lengkap, Seperti seluncuran air, kolam renang dewasa dan anak-anak Waterboom ember Raksasa dan lain sebagainya. Ditempat ini pula terdapat gazebo yang bisa dipakai untuk setiap pengunjung duduk bersantai ataupun ingin menyimpan barang bawaan, gazebo ini tersedia dan tanpa tarif biaya sedikitpun alias gratis.
Ditempat ini terdapat Pula tempat untuk memancing dimana harga sewa alatnya cukup terjangkau dengan harga 35 ribu saja pengunjung sudah bisa membawa pulang ataupun menyantap langsung di lokasi tempt pemancingan. Dan Terdapat pula tempat makan yang menyediakan berbagai macam ikan segar yang bisa dinikmati di permandian jene tallasa ini.
Permandian jenetallasa dibuka setiap hari pukul 08.00 hingga pukul 17.00 Wita. Harga tiket masuk permandian ini cukup terjangkau yaitu pada senin hingga jum’at dikenakan tarif Rp.20.00 ribu saja untuk pengunjung dewasa dan Rp.15.000 untuk pengunjung anak-anak, sementara pada weekend sabtu dan minggu di kenakan tarif sebesar Rp.25.000 untuk orang dewasa, dan Rp.20.000 untuk pengunjung anak-anak.
Citizen Report : Bela Azzahrah