Gowa, Menit7.com – 15 Juni 2023, Pekarangan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) di Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UIN Alauddin Makassar) sedikit sepi pada jam istirahat perkuliahan, berbeda dengan fakultas lain yang setiap harinya dipenuhi dengan mahasiswa yang aktif melakukan berbagai aktivitas di luar ruangan. Menurut sejumlah mahasiswa FKIK, mayoritas dari mereka lebih memilih untuk melakukan kegiatan dalam ruangan.
Dalam suasana yang sepi ini, pekarangan FKIK UIN Alauddin Makassar menawarkan kedamaian dan ketenangan yang dapat menjadi tempat ideal bagi mahasiswa untuk bersantai dan beristirahat setelah menjalani sesi perkuliahan yang padat.
Sejumlah mahasiswa FKIK mengungkapkan bahwa mereka lebih memilih untuk memanfaatkan waktu istirahat dengan melakukan kegiatan dalam ruangan, seperti membaca buku, mengerjakan tugas, atau berdiskusi dengan teman di ruang kuliah.
Salah satu mahasiswa FKIK, Ria, mengatakan bahwa hampir setiap hari pelarangan sepi, karena kebanyakan mahasiswa lebih memilih tinggal dalam ruangan untuk beraktivitas dibandingkan keluar ruangan.
“dan juga karena sudah tersedia untuk kelas masing-masing tidak perlu mi keluar untuk mencari ruangan kelas untuk proses pembelajaran,” ungkapnya.
Alasan lain yang disebutkan oleh beberapa mahasiswa adalah cuaca yang panas di luar ruangan yang membuat mereka lebih memilih tempat yang nyaman dan terkondisi. Beberapa juga menyebutkan bahwa mereka merasa lebih fokus dan produktif ketika berada dalam ruangan yang tenang.
Namun, tidak semua mahasiswa FKIK menghabiskan waktu istirahat mereka dalam ruangan. Beberapa dari mereka masih memilih untuk keluar dan beraktivitas di pekarangan, meskipun jumlahnya relatif lebih sedikit dibandingkan dengan fakultas lain. Mereka seringkali menggunakan waktu tersebut untuk sekadar berjalan-jalan sejenak untuk merefresh pikiran sebelum kembali ke kelas.
Meskipun suasana pekarangan FKIK UIN Alauddin Makassar terlihat sedikit sepi pada jam istirahat perkuliahan dibandingkan dengan fakultas lain yang penuh dengan aktivitas, mahasiswa FKIK tetap dapat menikmati suasana yang tenang dan nyaman di dalam ruangan. Setiap mahasiswa memiliki preferensi yang berbeda dalam memanfaatkan waktu istirahat, dan yang terpenting adalah mereka dapat menjaga keseimbangan antara istirahat dan produktivitas akademik.
Penulis: Zulfahmi